Sejarah
Pada tahun 2013 ada beberapa perubahan signifikan terkait konsep sekolah yang digunakan. Konsep Sekolah Islam Terpadu yang selama in diterapkan di KB dan TK berganti dengan Konsep Sekolah Alam. Sebuah konsep yang mengacu kepada proses pembentukan hamba yang arif terhadap alam dan lingkungan / Khalifatullah fill ardh, sebagaimana yang terdapat pada Alquran surah Al Baqarah ayat 30-34. Melalui konsep Sekolah Alam ini diharapkan akan lahir generasi yang berAkhlaq dan berBudaya Ilmiah Ilahiah yaitu integrasi antara iman dan ilmu pengetahuan.
Pada tahun 2009, atas dukungan orang tua siswa dan tokoh masyarakat Kota Bontang, ada percepatan pendirian jenjang Sekolah Dasar (SD) dari Grand Desain yang sudah disusun oleh Bidang Pendidikan YBR. Dan dengan melalui perjuangan yang ekstra, akhirnya sekolah tersebut berdiri dengan nama SD Alam Baiturrahman. Dan pada tahun 2016, dengan menimbang hasil survey tingkat kepuasan orang tua siswa dan jajak pendapat tentang pendirian jenjang SMP/MTS. Maka Bidang Pendidikan memutuskan untuk mendirikan MTS Alam Al Hafidz pada tahun itu.
Legal Formal
MTs Alam adalah sekolah formal yang berada dibawah naungan Kementrian Agama. Berada dibawah naungan Kementrian Agama membuat MTs Alam mempunyai ruang lebih untuk mengembangkan value Salimul Aqidah dan Akhlaqul Karimah, Sehingga cita-cita mulia untuk membangun peradaban Ilmiah Ilahiah bukan sekedar isapan jempol namun merupakan sebuah keniscayaan yang akan segera terwujud.
Dalam penyelenggaraanya, MTs Alam akan menggunakan konsep pendidikan ala sekolah alam dan mengacu kepada core value Sekolah Alam
Visi, Misi dan Tujuan MTs Alam Al Hafidz
Visi :
Ilmiah Ilahiah, Berakhlakul Karimah dan Bermanfaat untuk semesta
Misi :
- Menyelenggarakan pendidikan berbasis syakilah, sehingga setiap peserta didik berkembang secara alami sesuai dengan potensi yang dimiliki.
- Menumbuhkan semangat keunggulan secara intensif kepada seluruh warga sekolah.
- Mendorong dan membantu setiap peserta didik untuk mengenali potensi dirinya sehingga dapat dikembangkan secara optimal.
- Menumbuhkan penghayatan terhadap ajaran agama sehingga menjadi sumber kearifan dalam bertindak.
- Menerapkan manajemen partisipasi dengan melibatkan seluruh warga sekolah dan kelompok kepentingan yang terkait dengan sekolah.
Tujuan :
Pendidikan di MTs Alam Al Hafidz didesain untuk mencapai tujuan sebagai berikut :
- Melaksanakan pendekatan pembelajaran aktif berbasis pendidikan Akhlak;
- Menyelenggarakan berbagai kegiatan sesuai dengan bakat, minat dan potensi.
- Menyelenggarakan kegiatan kemandirian melalui pembiasaan dan pengembangan diri.
- Menyelenggarakan kegiatan yang menumbuhkan kesadaran warga sekolah sebagai bagian masyarakat global.
- Menghasilkan lulusan yang kompetitif dan berakhlak dan berbudaya.